Hino Suntik Dana 17 Juta Dollar AS
PT Hino Motors Manufacturing Indonesia atau HMMI merealisasikan investasi senilai 17 juta dollar AS untuk ekspansi pabriknya di Purwakarta, Jawa Barat. Kapasitas produksi dinaikkan dari 10.000 unit menjadi 35.000 unit.
Tahun ini juga, HMMI telah menambah kapasitas produksi mesin dari 19.000 unit menjadi 35.000 unit. Dengan demikian, sejak awal berdiri pada 1982, produsen truk ini telah menggelontorkan dana total 64,8 juta dollar AS.
Yosio Shirai, President Director Hino Motor Limited, Jepang, menjelaskan bahwa setiap tahun, prinsipal Hino mampu menjual 90.000 kendaraan di seluruh dunia. Di Indonesia, penjualan produk Hino sudah mencapai 10.000 unit.
"Artinya, Indonesia sudah menjadi salah satu pasar terpenting Hino Motors Limited," ujar Yosio dalam sambutan peresmian perluasan pabrik HMMI di Purwakarta, Kamis (17/19/2009). Ia mengatakan, Hino berharap bisa turut serta dalam kemajuan perekonomian nasional Indonesia.
Saat ini, HMMI memproduksi enam jenis kendaraan niaga, mulai dari light commercial vehicle hingga truk heavy duty. Per Desember 2009, pabrikan mempekerjakan 963 karyawan.